Jurnalistika
Loading...

Tampil Memukau di Akhir Musim, Ini Target Ac Milan Musim Depan

  • Guntur

    31 Agt 2020 | 12:36 WIB

    Bagikan:

image
Photo/Ilustrasi

Jurnalistika.id – Pandemi Covid-19 nampaknya memberikan angin segar kepada Ac Milan, pasalnya tim yang berada di kota milan tersebut menjukan penampilan yang memukau setelah liga Serie A diberhentikan terlebih dahulu karena Covid-19.

Penampilan yang konsisten ditujukan Milan berhasil membawa finis di posisi keenam klasemen Serie A dengan 66 angka. Hasil tersebut membuat Milan akan berlaga di Liga Europa untuk musim depan.

Namun, Liga Europa bukan jadi target Milan. Pendukung Milan menginginkan tampil di Liga Champions musim depan. Apalagi, sejak musim 2013/14 Milan sudah tidak lagi bermain di Liga Champions.

“Wajar bila para penggemar meminta kami untuk tampil di Liga Champions musim depan karena sudah terlalu lama Milan absen di turnamen tersebut. Kami ingin memulai kompetisi dengan baik dan tampil seperti akhir musim lalu,” ujar Pelatih Milan, Stefano Pioli dilansir Football Italia.

Untuk tampil lebih baik, Milan membutuhkan pemain-pemain baru di dalam skuatnya. Manajemen pun mengincar beberapa nama seperti Serge Aurier, Sandro Tonali, dan Brahim Diaz. Tidak lupa, Milan baru saja memperpanjang kontrak penyerang utama mereka, Zlatan Ibrahimovic.

“Kami semua memulai musim baru dari awal. Tetapi tim harus mengingat apa yang sudah kami bangun bersama,” ucap Pioli.

Ac Milan

Seriea A


Populer

Sejarah Kesultanan Banten Ubah Jalan Perdagangan Nusantara
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami