Jurnalistika
Loading...

Reijnders Ditawar City Rp1,1 T, AC Milan Nilai Masih Kemurahan

  • Arief Rahman

    30 Mei 2025 | 16:25 WIB

    Bagikan:

image

Tijjani Reijnders, gelandang utama AC Milan. (Instagram @acmilan)

jurnalistika.id – Ambisi Manchester City memboyong gelandang kreatif anyar untuk memperkuat lini tengah musim depan mulai terendus. Kali ini, targetnya adalah jenderal lapangan AC Milan, Tijjani Reijnders. Namun, upaya pertama The Citizens tampaknya belum cukup membuat Milan tergoda.

Raksasa Premier League itu disebut sudah mengajukan proposal senilai 60 juta Euro atau sekitar Rp1,1 triliun termasuk add-ons, guna memboyong sang gelandang ke Etihad Stadium.

Akan tetapi, menurut kabar yang beredar dari pakar transfer kenamaan, Milan menilai angka tersebut masih terlalu murah untuk pemain dengan kontribusi sebesar Reijnders musim ini.

“Tawaran awal Manchester City untuk Tijjani Reijnders telah diterima oleh AC Milan dalam beberapa jam terakhir,” tulis pakar transfer Fabrizio Romano, dikutip dari akun resmi X miliknya, Jumat (30/5/2025).

Baca juga: 5 Alasan Inter Bisa Kalahkan PSG dan Juara Liga Champions 2024-2025

“Proposal senilai sekitar €60 juta termasuk biaya tambahan, AC Milan menginginkan lebih untuk membiarkan gelandang tersebut pergi. Negosiasi terus berlanjut,” tambah dia.

Man City memang tengah berbenah di lini tengah. Rencana Pep Guardiola adalah meremajakan komposisi pemain.

Pelatih berkepala plontos itu juga ingin menghadirkan profil baru untuk mengisi peran gelandang “nomor 8” musim depan.

Reijnders, yang dikenal punya kemampuan progresi bola dan mobilitas tinggi, dinilai cocok dengan skema yang diinginkan Guardiola.

Performa Reijnders Gemilang Bersama Milan

Musim ini, Reijnders tampil luar biasa bersama Rossoneri. Di Serie A, ia mencetak 10 gol dan lima assist dari 37 pertandingan. Catatan yang membawanya dinobatkan sebagai gelandang terbaik Serie A.

Namun, performa individu tersebut belum mampu membawa Milan lolos ke kompetisi Eropa musim depan, usai finis di posisi kedelapan klasemen akhir.

Secara keseluruhan, pemain berusia 26 tahun itu tampil dalam 54 laga di semua ajang musim ini, mencetak 15 gol dan lima assist. Angka ini merupakan peningkatan signifikan dibandingkan musim debutnya tahun lalu, ketika hanya mencetak empat gol dan empat assist dari 50 laga.

Melihat produktivitas dan pengaruh besar Reijnders di lini tengah Milan, tak heran jika pihak klub belum rela melepasnya dengan harga ‘cuma’ Rp1,1 triliun. Milan diyakini bakal menguji keseriusan City dengan meminta nominal yang lebih tinggi.

Baca juga: AC Milan Putus dengan Sergio Conceicao Usai 6 Bulan Bersama

Sementara itu, City tidak hanya fokus pada satu nama. Selain Reijnders, kubu Etihad juga sedang membidik dua talenta lain untuk peran “nomor 10”.

Nama Rayan Cherki dari Lyon dan Morgan Gibbs-White dari Nottingham Forest disebut-sebut masuk radar belanja Guardiola musim panas ini.

Saat ini jendela transfer yang belum dibuka resmi, saga transfer Tijjani Reijnders sepertinya masih akan bergulir dalam beberapa pekan ke depan.

Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

Ac Milan

bursa transfer

Manchester City

Tijjani Reijders


Populer

Cara Ramesh Selamatkan Diri dari Kecelakaan Pesawat Air India
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami