jurnalistika.id – Hasil babak 16 besar Liga Europa musim 2024-2025 leg pertama menyajikan sejumlah kejutan tadi malam. Manchester United hanya mampu bermain imbang 1-1 di markas Real Sociedad, sementara Tottenham harus menyerah 0-1 dari AZ Alkmaar.
Rangers juga mencuri perhatian dengan kemenangan 3-1 atas Fenerbahçe di kandang lawan. Kemenangan yang cukup penting sebelum bermain di hadapan pendukung sendiri.
Sementara di Stadion Anoeta, Manchester United sempat unggul lewat gol Joshua Zirkzee di babak kedua. Namun, Real Sociedad berhasil menyamakan kedudukan melalui penalti.
Tim Spanyol mendapatkan penalti usai wasit memutuskan handball Bruno Fernandes. Mikel Oyarzabal yang menjadi algojo mampu melesatkan bola dengan baik ke gawang Onana.
Baca juga: Liverpool Bungkam PSG, Arne Slot Akui Timnya Menang Hoki
Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, mengakui keputusan penalti menjadi titik balik yang mengubah momentum pertandingan.
“Kami bermain dengan baik hingga penalti,” ujar Amorim.
Sementara itu, Tottenham mengalami kekalahan mengejutkan 0-1 dari AZ Alkmaar. Gol tunggal AZ di menit ke-65 membuat Spurs harus pulang dengan tangan hampa.
Kekalahan ini menjadi tamparan keras bagi Tottenham yang sebelumnya dianggap sebagai salah satu favorit juara.
Beralih ke Istanbul, Fenerbahçe harus tak kuasa menahan kekalahan 1-3 dari Rangers. Cyriel Dessers membuka keunggulan Rangers di menit ke-7, sebelum Aleksander Djiku menyamakan kedudukan untuk Fenerbahçe di menit ke-30.
Namun, Vaclav Cerny mencetak dua gol untuk Rangers, memastikan kemenangan penting bagi tim asal Skotlandia itu.
Hasil Lengkap Leg Pertama 16 Besar Liga Europa
Berikut hasil lengkap pertandingan tadi malam:
- Real Sociedad 1-1 Manchester United
- FCSB 1-3 Lyon
- Fenerbahçe 1-3 Rangers
- AZ 1-0 Tottenham
- Viktoria Plzen 1-2 Lazio
- Bodø/Glimt 3-0 Olympiakos
- Ajax 1-2 Eintracht Frankfurt
- Roma 2-1 Bilbao
Dengan hasil-hasil ini, leg kedua babak 16 besar Liga Europa dipastikan akan semakin menarik. Semua tim akan saling berebut untuk tetap berjalan di kompetisi ini.
Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini