Jurnalistika
Loading...

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Pepet Liverpool

  • Arief Rahman

    15 Jan 2025 | 06:45 WIB

    Bagikan:

image

Pemain Nottingham Forest. (Dok. Skysports)

jurnalistika.id – Pekan ke-21 Liga Inggris musim 2024/2025 berlangsung ketat, tiga raksasa yakni Manchester City, Chelsea, dan Liverpool, gagal meraih kemenangan dalam pertandingan mereka pada Rabu (15/1/2025) dini hari WIB.

Sementara di sisi lain, Nottingham Forest berhasil menjaga tekanan di puncak klasemen dengan meraih hasil imbang melawan Liverpool.

Liverpool Ditahan Nottingham Forest, Puncak Klasemen Terancam

Liverpool harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang oleh Nottingham Forest di City Ground Stadium.

The Reds bahkan dikejutkan oleh gol cepat Chris Wood di menit kedelapan. Dia memanfaatkan umpan Anthony Elanga untuk membawa tuan rumah unggul lebih dulu.

Baca juga: Mulai Redup di MU, Garnacho Berpotensi Hengkang ke Napoli

Pasukan Arne Slot baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-66 melalui Diogo Jota, yang menerima umpan matang dari Kostas Tsimikas.

Meski mendominasi penguasaan bola, Liverpool gagal menambah gol hingga peluit panjang berbunyi.

Manchester City dan Chelsea Gagal Maksimalkan Peluang

Pada laga lain, Manchester City juga terpeleset saat menghadapi Brentford di Gtech Stadium. Padahal The Citizens sempat unggul 2-0 berkat dua gol Phil Foden di menit ke-66 dan 78.

Namun, Brentford bangkit di 10 menit terakhir pertandingan. Yoane Wissa mencetak gol pada menit ke-82, sebelum Christian Norgaard menyamakan kedudukan pada injury time (90’+2).

Dengan hasil ini, Manchester City tetap tertahan di posisi keenam klasemen sementara dengan 35 poin dari 21 laga, hasil yang jauh dari harapan Pep Guardiola.

Sementara itu, Chelsea nyaris menelan kekalahan memalukan di Stamford Bridge saat menjamu Bournemouth.

Tim tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol Cole Palmer di menit ke-13, tetapi penalti Justin Kluivert (50′) dan gol Antoine Semenyo (68′) membuat Bournemouth membalikkan keadaan.

Beruntung, Reece James menyelamatkan muka The Blues dengan gol penyama kedudukan di menit ke-90+5. Chelsea tetap berada di papan tengah klasemen. Sementara Bournemouth sedikit menjauh dari zona degradasi.

Adapun West Ham United berhasil mencatat kemenangan penting dengan mengalahkan Fulham 3-2 di London Stadium.

Gol dari Carlos Soler, Tomas Soucek, dan Lucas Paqueta menjadi penentu kemenangan The Hammers, meskipun Fulham sempat memberikan perlawanan melalui gol Alex Iwobi.

Hasil pekan ke-21 Liga Inggris, Rabu (15/1/2025) dini hari WIB.

Brentford 2-2 Manchester City

(Yoane Wissa 82′, Christian Norgaard 90’+2 | Phil Foden 66′, 78′)

West Ham United 3-2 Fulham

(Carlos Soler 31′, Tomas Soucek 33′, Lucas Paqueta 67′ | Alex Iwobi 51′, 78′)

Chelsea 2-2 Bournemouth

(Cole Palmer 13′, Reece James 90’+5 | Justin Kluivert 50′-Pen, Antoine Semenyo 68′)

Nottingham Forest 1-1 Liverpool

(Chris Wood 8′ | Diogo Jota 66′)

Klasemen Liga Inggris

Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

liga inggris

liverpool

Nottingham Forest


Populer

Penyebab PT Jakarta Perberat Hukuman Harvey Moeis Jadi 20 Tahun Penjara
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami