jurnalsitika.id – Ayam crispy ala Taiwan mungkin sudah biasa kita coba, ya, sahabat jurnalistika. Namun, bagaimana dengan daging sapi crispy ala Taiwan?
Nu Bao, salah satu brand asal Indonesia yang baru saja buka di Central Park Mal, Jakarta barat pada November ini. Uniknya, brand ini menjual daging sapi Crispy ala Taiwan. Nu Bao menggunakan daging sirloin dan saikoro untuk produk mereka.

Meskipun menggunakan jenis daging premium sebagai bahan crispy srilonyna, harga Nu Bao cukup terjangkau. Di kisaran 30 ribu sampai 40 ribu rupiah. Namun, Nu Bao juga memiliki variasi daging lain selain sapi seperti ayam. Tentu saja dalam bentuk ayam crispy ala Taiwan yang juga tidak kalah enaknya dengan menu sapi mereka.

Bagi sobat jurnalistika yang ingin mencobanya, Nu Bao Central Park masih ada promo buy 1 get 1 sampai 30 November mendatang. Jangan sampai ketinggalan promo ini, ya!
Baca berita lainnya di Google News, klik di sini.