jurnalistika.id – Leicester City akan menjamu Bournemout pada pertandingan pekan ketujuh Premier League alias Liga Inggris musim 2024-2025. Pertandingan Leicester vs Bournemouth ini bakal disiarkan langsung dari Stadion King Power pada Sabtu (5/10/2024) mulai pukul 21.00 WIB.
Laga ini sangat penting bagi kedua tim, Leicester selaku tuan rumah ingin menjaga wajahnya di hadapan publik sendiri. Di samping itu, tim asuhan Steve Cooper ini ingin menjauh dari zona merah.
Sementara itu, Bournemouth ingin naik lebih tinggi di papan klasemen sementara Liga Inggris. Mereka punya peluang besar duduk di 10 besar, sebab hanya berjarak satu angka dari pesaing terdekatnya.
Baca juga: Arhan Jarang Tampil di Klub tapi Dipanggil Timnas, STY Ungkap Alasan Mengejutkan
Melihat kondisi itu, duel tim berjuluk The Foxes dan The Cherries itu dipastikan akan berlangsung sengit. Karenanya akan menarik untuk disaksikan.
Preview Pertandingan
Leicester City membawa catatan buruk pada pertandingan sebelumnya ke laga ini. James Justin dan kawan-kawan kalah telak 4-2 di kandang Arsenal.
Akibatnya, Leicester masih belum pernah menang di Liga Inggris musim ini. Poin didapat hanya karena hasil imbang tiga laga. Tren buruk ini menempatkan The Foxes di peringkat 17 klasemen Liga Inggris dengan torehan 3 poin.
Sementara itu, Bournemouth mengawali musim dengan lebih bagus. Andoni Iraola dan anak asuhnya sudah menang dua kali dalam enam pertandingan di Liga Inggris, sisanya imbang dan kalah dua kali.
Baca juga: Absen Bela Timnas Indonesia, Justin Hubner Respons Begini di Instagram
The Cherries berada jauh di atas tuan rumah di tabel klasemen, yakni di posisi ke-11. Apabila bisa membawa pulang tiga poin, mereka berpotensi menggeser Brighton dan Nottingham Forest yang berada di atasnya.
Info Tim
Kondisi ruang ganti tuan rumah sedang kurang baik. Pasalnya, ada tiga pemain yang bakal absen di laga ini karena mengalami cedera.Ketiga pemain itu adalah Patson Daka, Jakub Stolarczyk, dan Jannik Vestergaard.
Baca juga: Daftar Lengkap 27 Pemain Timnas Indonesia Hadapi Bahrain dan China
Bournemouth datang dengan skuad yang stabil, hanya Tyler Adams yang bakal absen karena belum sembuh dari cedera. Sisanya, Iraola bisa menurunkan skuad terbaiknya melawan Leicester.
Prediksi Susunan Pemain
Leicester (4-2-3-1): Hermansen; Kristiansen, Okolo, Faes, Justin; Ndidi, Wink; Mavididi, Khannouss, Buonanotte; Vardy.
Bournemouth (4-2-3-1): Kepa; Kekez, Senesi, Zabarnyi, Smith; Cook, Christie; Semenyo, Tavernier, Ouattara; Evanilson.
Head to Head
Berikut hasil lima pertandingan antara Leicester vs Bournemouth.
- 27-02-2024: Bournemouth vs Leicester 0-1
- 08-04-2023: Leicester vs Bournemout 0-1
- 08-10-2022: Bournemouth vs Leicester 2-1
- 12-06-2020: Bournemouth vs Leicester 4-1
- 31-08-2019: Leicester vs Bournemouth 3-1
Prediksi Skor
Kondisi tuan rumah cukup memprihatinkan dengan catatan buruk dan adanya pemain cedera, namun mereka diuntungkan main di kandang. Sementara tim tamu cukup percaya diri datang ke laga ini. Pertandingan antara Leicester vs Bournemouth diprediksi akan berakhir dengan skor 1-1.
Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini