jurnalistika.id – Teater Patri baru saja menggelar pementasan drama “Persembunyian” karya Indra Kurnia Winata pada Jumat (20/1). Pementasan tersebut bertempat di aula rektorat Universitas Pamulang (Unpam) mulai pukul 15.30 sampai 17.00 WIB.
Bangkit Sanjaya selaku sutradara pementasan menjelaskan bahwa pementasan ini adalah proses studi pertunjukan untuk para anggota baru.
“Sebenernya ini tuh dilaksanakan 2 hari dari tanggal 19 sampai 20. Sengaja dipentaskan 2 hari agar para anggota baru terbiasa dengan ekosistem pementasan drama. Ini memang bagian dari studi pertunjukan untuk anak baru,” kata Bangkit usai pementasan, Jumat.
Menurutnya, naskah “persembunyian” cocok untuk dipentaskan oleh anggota baru. Hal itu karena dari segi bahasa tidak terlalu rumit.
Memiliki isu yang cocok dengan kondisi saat ini
Naskah “persembunyian” memiliki premis tentang sepasang suami istri yang lari setelah melakukan pembunuhan terhadap pengacara keluarga karena harta. Dalam naskah ini juga menyinggung hal-hal lain seperti perselingkuhan dan masalah sosial lainnya.
“Naskah ini tuh ngebahas banyak issue yang relate dengan keadaan sekarang. Tokoh utama dalam cerita ini adalah pembunuh yang lari dari hukuman. Mereka menganggap membunuh adalah solusi namun lambat laun mereka sadar bahwa tidak ada tempat yang aman untuk bersembunyi”.
Pementasan “persembunyian” oleh Teater Patri mengingatkan penonton bahwa lari dan sembunyi tidak menyelesaikan masalah. Sejauh apapun kita pergi, rasa bersalah akan selalu bersemayam dalam diri.
Baca berita lainnya di Google News, klik di sini.
Penulis: Givari