jurnalistika.id – Timnas Indonesia harus tampil tanpa salah satu andalan di lini belakangnya, Rizky Ridho, dalam laga terakhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang.
Bek tengah milik Persija Jakarta itu tidak masuk dalam daftar 23 pemain final yang disiapkan pelatih Patrick Kluivert untuk bertanding di Suita City Stadium, Osaka, Selasa (10/6/2025).
Ridho mengalami cedera ringan di bagian hamstring saat mengikuti sesi latihan terakhir sehari sebelum laga. Kondisi itu membuat tim pelatih mengambil keputusan untuk tidak memasukkannya ke dalam skuad.
Baca juga: Ronaldo Tetap di Al Nassr, Potensi Duel Lagi dengan Messi Pupus
Absennya Ridho membuat slot bek tengah yang kosong diisi oleh Jordi Amat. Pemain senior itu kembali dipercaya masuk daftar akhir skuad Garuda setelah sebelumnya sempat absen.
Perubahan ini menjadi bagian dari rotasi yang dilakukan Kluivert untuk mengakomodasi kondisi fisik pemain serta kebutuhan taktis menghadapi Jepang.
Ridho Ditemani Arhan dan Asnawi
Selain Ridho, dua nama lain yang juga tak masuk daftar adalah Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam. Kedua fullback tersebut sebelumnya juga tidak dipilih saat Indonesia menghadapi China.
Absennya Arhan dan Asnawi membuka ruang bagi Shayne Pattynama untuk kembali masuk ke dalam skuad.
Nama lain yang tak masuk daftar adalah Ramadhan Sananta. Penyerang milik Persis Solo itu harus tersingkir menyusul kembalinya Marselino Ferdinan yang sudah bisa bermain setelah menjalani hukuman larangan bertanding.
Baca juga: Jelang Laga Jepang vs Indonesia, Jay Idzes Diwaspadai Moriyasu
Keputusan ini menandakan kepercayaan penuh pelatih terhadap komposisi lini tengah yang lebih fleksibel dan ofensif.
Untuk posisi penjaga gawang, tiga nama yang dipilih adalah Maarten Paes, Emil Audero, dan Ernando Ari. Sedangkan dua nama yang dicoret dari daftar adalah Nadeo Argawinata dan Reza Arya Pratama.
Daftar Pemain Indonesia
Berikut daftar lengkap 23 pemain Indonesia yang disiapkan untuk menghadapi Jepang:
Kiper:
- Maarten Paes
- Emil Audero
- Ernando Ari Sutaryadi
Belakang:
- Mees Hilgers
- Jordi Amat
- Jay Idzes
- Justin Hubner
- Kevin Diks
- Yance Sayuri
- Calvin Verdonk
- Shayne Pattynama
- Yakob Sayuri
Tengah:
- Joey Pelupessy
- Thom Haye
- Ricky Kambuaya
- Nathan Tjoe A On
- Marselino Ferdinan
- Beckham Putra
- Stefano Lilipaly
Depan:
- Rafael Struick
- Egy Maulana Vikri
- Ole
Pertandingan Jepang vs Indonesia dijadwalkan kickoff pukul 17.35 WIB. Meski laga ini tidak lagi menentukan posisi klasemen, duel kedua tim diprediksi tetap berlangsung sengit.
Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.