jurnalistika.id – Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol (GT) Ciawi arah Bogor-Jakarta, Kelurahan Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (4/2/2025) malam pukul 23.30 WIB. Insiden ini melibatkan enam kendaraan dan diduga disebabkan oleh rem blong.
Kasat Lantas Polres Bogor Kota, Kompol Yudiono, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula saat sebuah truk bermuatan air mineral menabrak mobil-mobil yang sedang mengantre pembayaran tol.
“Kemudian yang terlibat ada enam kendaraan. Mobil truk membawa air mineral menabrak kendaraan di depannya yang sedang antre transaksi untuk masuk tol,” ujarnya, Rabu (5/2/2025).
Baca juga: Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi: 8 Orang Tewas, Belasan Luka-luka
Akibat kejadian ini, delapan orang dilaporkan meninggal dunia. Sementara 11 lainnya mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke RSUD Ciawi, Kabupaten Bogor.
Daftar Identitas Korban Luka
Berikut daftar identitas korban luka dalam kecelakaan beruntun di gerbang tol Ciawi.
- Bendi Wijaya (30), buruh harian lepas asal Sukabumi, mengalami luka lecet, lebam, dan memar di kepala.
- Dani Nursamsu (45), petugas Jasa Marga asal Bogor, mengalami luka lecet di pipi kanan, lebam dan memar di mata kanan, serta patah lengan kanan.
- Ari Nurharom (29), petugas Jasa Marga asal Sukabumi, mengalami luka sobek di bagian kepala belakang sebelah kiri.
- Sukanta (53), petugas Jasa Marga asal Bogor, mengalami luka sobek di bagian kepala belakang sebelah kiri.
- Wahyudin (60), buruh harian lepas asal Sukabumi, mengalami luka sobek di dagu dan pipi sebelah kiri.
- Nurdin Ahyani, security Jasa Marga asal Bogor, mengalami luka lebam dan memar di dada.
- Yogi Satrio (25), asal Padang, mengalami luka lebam dan memar di dada dan pinggang.
- Yosep Irawan (41), asal Sukabumi, mengalami luka memar dan lebam di dada.
- Dasep Naseh (39), wiraswasta asal Sukabumi, mengalami luka lecet di kening sebelah kiri dan bibir atas serta memar di dada.
- Sugiarti (48), asal Jepara, mengalami luka sobek di kepala bagian atas serta lecet di kedua tangan dan kaki.
- Ryujia Adriana (2), asal Sukabumi, mengalami luka sobek di kepala.
Saat ini, polisi masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan dengan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Sementara itu, lalu lintas di sekitar GT Ciawi telah berangsur normal, meski dua gerbang tol masih ditutup karena mengalami kerusakan akibat insiden ini.
Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini